-->




Polsek Ngabang Amankan Ibadah Minggu di GKBI El Shaddai Jalur 2

Foto, Personil Polsek Ngabang, melaksanakan pengamanan Ibadah Minggu (foto istimewa).
(NGABANG), WARTALANDAK.NET-  Personil Polsek Ngabang  kembali melaksanakan pengamanan rutin ibadah Minggu di Gereja GKBI Jemaat El Shaddai Jalur 2, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, pada Minggu (16/11/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan umat kristiani dapat beribadah dengan aman dan nyaman.

Personel yang bertugas tidak hanya menjaga keamanan lingkungan gereja, tetapi juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada jemaat. Petugas mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta terus memelihara sikap saling menghormati antar suku, adat, dan agama.

Selain itu, masyarakat diminta segera melapor kepada pihak kepolisian apabila melihat tindakan yang berpotensi melanggar hukum.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari S.H., S.I.K melalui Kapolsek Ngabang AKP Zuanda, S.H menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bentuk kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Pengamanan ibadah Minggu merupakan komitmen kami untuk memastikan kegiatan keagamaan berjalan lancar dan tanpa gangguan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa pengamanan rutin di gereja-gereja wilayah Ngabang akan terus dilaksanakan setiap minggu sebagai langkah preventif demi terciptanya situasi kondusif.

Rilis Polsek Ngabang.

Diterbitkan oleh Wartalandak.net (Ya" Syahdan).

Share:
Komentar

Berita Terkini