-->



Jelang Tahun Baru, Satgas Preventif dan Brimob Intensifkan Patroli di Landak

Foto, Aparat sampaikan pesan kamtibmas jelang pergantian tahun baru 2026 (foto istimewa).
(NGABANG), WARTALANDAK.NET – Menjelang malam pergantian Tahun Baru 2025, Polres Landak melalui Satgas Preventif bersama BKO Brimob meningkatkan patroli dan kegiatan preventif di sejumlah titik keramaian di wilayah Kabupaten Landak, Selasa (30/12/2025). Langkah ini dilakukan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif.


Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Operasi Lilin Kapuas 2025 dan dipimpin langsung oleh Kasatgas Preventif Ipda P. Eko Kusyunianto. Sasaran patroli meliputi pasar, pusat aktivitas masyarakat, serta lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi tempat berkumpul warga saat malam pergantian tahun.

Dalam patroli tersebut, petugas melakukan pendekatan dialogis dengan masyarakat serta menyampaikan imbauan kamtibmas. Warga diingatkan agar tidak melakukan konvoi kendaraan, tidak mengonsumsi minuman beralkohol, tidak menyalakan kembang api secara berlebihan, serta tidak menggunakan knalpot brong yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Kasatgas Preventif Ipda P. Eko Kusyunianto mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan merayakan malam Tahun Baru.

“Polri hadir untuk memastikan masyarakat dapat merayakan pergantian tahun dengan aman dan nyaman. Kami mengajak seluruh warga untuk merayakan Tahun Baru dengan cara yang positif dan tidak membahayakan,” ujarnya.

Ia menambahkan, patroli dan pengamanan akan terus ditingkatkan hingga malam pergantian tahun guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan.

“K(ami mengimbau masyarakat agar mematuhi aturan, menjaga ketertiban, serta bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di lingkungan masing-masing,” tambahnya.

Sementara itu, sejumlah warga menyambut baik kehadiran aparat kepolisian yang aktif melakukan patroli. Mereka mengaku merasa lebih aman dengan adanya pengamanan menjelang malam Tahun Baru.

Dengan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, Polres Landak berharap perayaan malam Tahun Baru 2025 dapat berlangsung aman, tertib, dan penuh kebersamaan.

Rilis Humas Polres Landak, Heri.

Diterbitkan oleh Wartalandak.net (Ya' Syahdan).

Share:
Komentar

Berita Terkini