
(NGABANG), WARTALANDAK. COM-
Direktur RSUD Landak, Pius Edwin, saat dikonfirmasi, Senin, (11/06/2018), mengatakan, libur tahun 2018 ini, agak beda dengan libur bersama tahun sebelumnya, kalau sebelumnya libur bersama di Poli juga tutup, namun tahun ini miski libur bersama sejak 11 Juni hinggga 20 Juni 2018, namun pelayanan di Poli tetap buka kecuali nanti waktu (H-1), itu tutup dua hari saja dan seterusnya tetap buka.
Selanjutnya untuk UGD itu tetap buka, karena itukan untuk pelayanan Unit Gawat Darurat, itu tetap ada petugas yang bertugas. " Karena di RSUD Landak ini kan sudah ada dua dokter yang standbuy, jadi pelayanan di UGD ini tetap berjalan miski libur bersama, " terang Pius.
Kemudian masalah stok obat obatan kita di RSUD Landak ini cukup tersedia. " Stok obat obatan untuk di RSUD Landak cukup, " beber Pius. (dan)